Pages

Tuesday, May 11, 2010

FPI: Miyabi Pakai Bikini Sesuai Tempatnya



Gandapurnama - detikBandung

Bandung - Front Pembela Islam (FPI) Kota Bandung ingin membuktikan film 'Menculik Miyabi' yang dinyatakan lulus sensor ini dengan cara menontonnya langsung. Alhasil, film yang sempat menuai pro-kontra ini dianggap tidak melanggar norma.

"Tidak ada adegan ranjang di film tersebut. Saya menontonnya langsung. Dan film itu hanyalah film komedi," terang Ketua Dewan Syuro FPI Kota Bandung Hilman
Firdaus saat dihubungi detikbandung via ponsel, Jumat (7/5/2010).

Hilman sengaja menonton bersama istrinya ke bioskop yang berada di Mal BTC. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan apakah 'Menculik Miyabi' layak tayang atau tidak.

Dirinya menceritakan, selama menyaksikan film tersebut, Miyabi tidak begitu dominan menghiasi setiap adegan. Bahkan, jelas Hilman, kehadiran Miyabi di film
ini saat di awal dan akhir cerita. "Saya melihat Miyabi ini seperti tokoh figuran," terangnya.

Apakah Miyabi tampil seronok? "Saat menonton, tidak ada adegan di atas kasur atau yang hot lainnya. Paling saat Miyabi memakai bikini. Tetapi itu kan saat
adegannya berada di kolam renang. Jadi sesuai dengan tempatnya," ujarnya.

FPI aja mengatakan kalo Film MIYABI ini lulus sensor dan Halal.. bagaimana menurut anda...........??

kalo mas ahmed bilang sih oke-oke aja,,,, setuju

No comments:

Post a Comment